Analisis Kualitas Perbandingan Citra Dengan Metode Segmentasi Citra

Authors

  • Hotma Pangaribuan Universitas Putera Batan
  • Pastima Simanjuntak Universitas Putera Batam

DOI:

https://doi.org/10.54367/jtiust.v6i2.1470

Abstract

-Citra digital merupakan gambaran yang jelas dari objek yang dapat diolah dengan komputer. Semakin besar ukuran (pixel) citra akan membutuhkan tempat penyimpanan yang besar pula. Dasar pengolahan citra yang dilakukan dalam penelitian ini terletak pada proses segmentasi pengolahan citra. Hal yang perlu dipertimbangkan adalah objek dari citra abu abu yang akan diidentifikasi. Proses pengolahan citra melibatkan beberapa proses mulai dari akuisisi citra, preprocessing dan proses pengolahan citra sampai hasilnya. Preprocessing dilakukan untuk proses segmentasi yaitu dengan mengubah citra menjadi citra grayscale, dan kemudian diubah menjadi citra hitam putih. Dalam setiap proses dilakukan padding haar untuk mengurangi ukuran (size on disk) dengan matriks Ukuran 8x8. Dan juga dilakukan proses dilasi dan opening untuk membuat objek terlihat jelas sertamenghaluskan permukaan untuk menghilangkan noise. Nilai GCE dan MSE yang dihasilkan dari ketiga ekstensi tersebut juga relatif kecil, mendekati 0. Ini menandakan citra hasil segmentasi memiliki nilai kesamaan yang yang besar dengan citra aslinya. Setelah dilakukan Analisa perbandingan maka dapat diambil kesimpulan citra yang paling berkualitas

Author Biography

Pastima Simanjuntak, Universitas Putera Batam

-

Downloads

Published

2021-11-26

Issue

Section

Artikel