PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MOBIL HONDA MOBILIO DI PT. ISTANA DELI KEJAYAAN MEDAN
Keywords:
Kualitas Produk, Harga, Keputusan PembelianAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian, mengetahui dan menganalisis pengaruh harga terhadap keputusan pembelian, serta untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh simultan kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen yang melakukan pembelian mobil Honda Mobilio tahun 2019-2020 sebanyak 159 orang. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah non-probability sampling, teknik purposive sampling, yang memiliki kriteria tertentu. Sampel diambil dan dihitung, dengan diketahui jumlah 62 responden. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program aplikasi SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) variabel kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, nilai probabilitas t hitung sebesar 3,589, sedangkan t tabel N = 62 pada taraf signifikansi 5% sebesar 0,2500, maka t hitung hitung > t tabel (3.589 > 0.2500) maka Ha diterima, H0 ditolak. (2) terdapat hubungan positif dan signifikan antara variabel harga dengan keputusan pembelian, nilai probabilitas t hitung sebesar 3,809, sedangkan N = 62 pada taraf signifikansi 5% sebesar 0,2500, sehingga t hitung > t tabel (3.809 > 0,2500), maka Ha diterima dan H0 ditolak, (3) terdapat hubungan positif dan signifikan antara variabel kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian dimana nilai f hitung sebesar 21.322, sedangkan N = 62 pada taraf signifikansi 5% dari 3,153 maka f hitung > f tabel (21,322 > 3,153) maka dinyatakan H0 ditolak dan Ha diterima.References
Assauri, Sofjan. 2015. Manajemen Pemasaran. Jakarta: Rajawali Pers.
Deasy F. Winata, Dolina L. Tampi, Joanne V. Mangindaan, 2020, Kualitas Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Xpander. Jurnal Productivity Vol.1 No.5 2020, E-issn : 2723-0112.
Dedy Prasetiyo, Widiartanto, 2019, Pengaruh Kualitas Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Merek Toyota Avanza Pada PT. Nasmoco Gombel Semarang. Jurnal Administrasi Bisnis Vol.9, No.4.
Friani Gloria Igir, Jhony R. E. Tampi, Henny Taroreh, 2018, Pengaruh Kualitas Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Daihatsu Grand Max Pick Up Pada PT. Astra International Tbk Daihatsu Malalayang. Jurnal Administrasi Bisnis Vol.6, No.2 Desember 2018.
Frisna D. Tumembouw, Silvya L. Mandey, Sjendry Loindong, 2019, Analisis Kualitas Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Toyota Agya Di Manado. Jurnal Emba Vol.7, No.1 Januari 2019, Issn : 2303-1174.
Ghozali, Imam. 2018. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 23. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro
Halimah Nur Alifa. Dr. Ir. Harrie Lutfie S.E., M.M, 2018, Pengaruh Harga dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kaos Kaki Pada PT. Soka Cipta Naga. Jurnal E-Proceeding of Applied Science : Vol.4. No.2 Agustus 2018, Issn : 2442-5826.
Heru Noviandy, 2016, “Pengaruh Kualitas Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Produk Honda Brio Pada PT. Istana Deli Kejayaan Medan”. Skripsi, Fakultas Ekonomi Universitas Medan Area Medan.
Kotler, Philip dan Armstrong, Gary. 2012. Dasar-Dasar Pemasaran. Edisi 9. Jakarta: PT Indeks Gramedia.
Lupiyoadi, Rambat dan A.Hamdani. 2006. Manajemen Pemasaran Jasa. Edisi 2. Jakarta: Salemba Empat.
M. Firmansyah, Anang. 2018. Perilaku Konsumen. Surabaya: Deepublish, CV.
Mahathir Mohamad, 2014, “Pengaruh Strategi Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Mobil Mitsubishi Pajero Di Kota Makassar”. Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Hasanuddin Makassar.
Moladin, (n.d).Sejarah Honda Mobilio Diakses pada 30 Agustus 2021 dari https://moladin.com/blog/sejarah-honda-mobilio/
Roos Kitties, Ristiyanti, dkk. 2019. Pengantar Bisnis. Yogyakarta: Andi, CV.
Sopiah dan Etta Mamang Sangadji. 2013. Perilaku Konsumen. Yogyakarta: Andi CV.
Sopiah dan Etta Mamang Sangadji. 2016. Salesmanship. Jakarta: Bumi Aksara.
Sudaryono. 2016. Manajemen Pemasaran. Yogyakarta: Andi, CV.
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif R&D. Bandung: Alfabeta, CV
Tjiptono Fandy dan Chandra Gregorius. 2020. Pemasaran Strategik. Yogyakarta: Andi.
Venia Afrilia Sari, 2017, Pengaruh Harga, Kualitas Produk dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Teh Siap Minum Dalam Kemasan Teh Botol Sosro “Studi Kasus Pada Mahasiswa S1 Fisip Undip Semarang”
Wikipedia, (n.d).Honda Diakses pada 01 Mei 2021 dari https://id.m.wikipedia.org/wiki/Honda