Perancangan Aplikasi Pembelajaran Kriftografi Pada Algoritma Fungsi Hash Menggunakan Metode Computer Based Learning
DOI:
https://doi.org/10.17605/jti.v2i1.45Abstract
Abstrak Salah satu hasil dari kemajuan Teknologi Komputer telah memberikan dampak yang transformasional (perubahan yang sesuai) pada aspek kehidupan dan salah satu perubahan yang yang dapat dirasakan langsung adalah dalam bidang pendidikan. Sulitnya mendapatkan buku sangatlah mempengaruhi minat mahasiswa ataupun masyarakat untuk belajar mengenai kriptogafi, oleh sebab itu maka dirancang aplikasi pembelajaran ini. Aplikasi ini merupakan sekumpulan halaman yang menampilkan informasi data Teks, Gambar diam atau bergerak, animasi, Video, yang dirancang dalam satu rangkaian agar dapat menarik minat mahasiswa atau masyarakat. Tujuan pembelajaran ini berfungsi untuk mempermudah para mahasiswa mempelajari kriptografi, dan hal ini merupakan suatu alternatif dalam mengatasi beberapa masalah seperti waktu yang terbatas, buku yang sulit dicari, ruang kelas yang kurang memadai, kurangnya minat para mahasiswa dalam belajar, dan meningkatkan kepuasaan belajar bagi pengguna serta dapat mengurangi suasana yang membosakan. Perancangan aplikasi pembelajaran dengan metode Computer Based Learning (CBL) yaitu metode yang dikembangkan dengan media komputer, dimana metode pengajaran secara langsung kepada pengguna melalui cara berinteraksi dalam topic pembelajaran yang telah dikemas dalam suatu aplikasi perangkat lunak.References
DAFTAR PUSTAKA
Bin Ladjamudin, Al-Bahra, 2005, Analisis dan Desain Sistem Informasi, Graha Ilmu, Yogyakarta
Jogiyanto, H.M, 2005, Analisis dan Desain Sistem, Andi Offiset, Yogyakarta
M, Scott pada Buku Principle of Management Information System, Perancangan, 1977
Sagala Syaiful, 2011, Suvervisi Pembelajaran, Penerbit Andi, Yogyakarta
Sadikin Rifki, 2012, Kriptografi Untuk Keamanan Jaringan, Penerbit Andi, Yogyakarta [6] T Limbong, P.D Silitonga, Local Development Application Of Learning Content-Based Multimedia Batak Toba Scripts, AISTELL, UNIMED Press, 2016 [7] Zeembry, 2001, Animasi Macromedia Flash 5, PT Elex Media Komputindo, Jakarta
http://pelita–Informatika.com/berkas/jurnal/4312.pdf